Hallo Kawan….Kali ini saya akan menyajikan tutorial menggambar pemandangan malam bulan purnama yang indah. Bulan purnama memang selalu ditunggu karena keindahannya, apalagi kalau saat supermoon. Supermoon merupakan fenomena pemandangan bulan yang terlihat lebih besar daripada biasanya. Fenomena ini akan membuat bulan purnama menjadi lebih indah dipandang karena terlihat dengan ukuran yang tidak biasa, terasa lebih besar seakan letak bulan sangat dekat dengan bumi.
Malam bulan purnama memang selalu menyuguhkan sebuah keindahan. Fenomena saat bulan purnama adalah bulan penuh karena tersinari secara penuh oleh matahari. Bulan purnama biasanya dapat dilihat sekitar tanggal 14 dan 15 dalam satu bulan pada kalender lunar (kalender berdasarkan pergerakan bulan).
Tutorial yang saya sajikan ini sangat mudah ditiru. Langkah demi langkah menggambarnya saya usahakan sesimpel mungkin. Mari kita mulai dengan santai…….
Langkah 1. Kita mulai dengan sketsa bulan purnama dengan menggambar bentuk lingkaran memakai pastel warna biru muda.
 |
Sketsa bulan purnama |
Langkah 2. Pertegas sisi lingkaran bagian dalam dengan goresan ringan memakai pensil warna hitam.
 |
Mempertegas sisi lingkarang bagian dalam |
Langkah 3. Arsirlah area di luar lingkaran dengan pastel warna biru muda seperti gambar di bawah ini.
 |
Mengarsir area di luar lingkaran dengan pastel warna biru muda |
Langkah 4. Susullah dengan arsiran pastel warna biru sedang seperti gambar di bawah ini.
 |
Dilsnjutkan dengan arsiran warna biru sedang |
Langkah 5. Susullah dengan arsiran pastel warna biru tua seperti gambar di bawah ini.
 |
Dilsnjutksn dengan arsiran warna biru tua |
Langkah 6. Dengan menggunakan tisue, sapulah secara lembut dan merata ke seluruh area di luar lingkaran sehingga terjadi gradasi warna antara biru muda, biru sedang dan biru tua.
 |
Pengussapan secara lembut dan merata seluruh area di luar lingkaran dengan tisue |
Langkah 7. Goreslah seluruh sisi lingkaran dengan pensil warna putih untuk menampakkan efek cahaya bulan.
 |
Menambahkan efek cahaya bulan dengan goresan pensil warna putih pada sisi luar lingkaran |
Langkah 8. Gambarlah bentuk ranting pohon dengan pensil warna hitam.
 |
Menggambar bentuk ranting pohon |
Langkah 9. Gambarlah bentuk sepasang burung bertengger di ranting dan arsirlah dengan pensil warna hitam.
 |
Menggambar bentuk sepasang burung bertengger |
Langkah 10. Kemudian susullah dengan arsiran pastel warna hitam pada sepasang burung tersebut.
 |
Mengarsir gambar sepasang burung dengan pastel warna hitam |
Langkah 11. Perdetail arsiran tersebut terutama sisi tepinya dengan pensil warna hitam.
 |
Memperdetail arsiran dengan pensil warna hitam |
Langkah 12. Tambahkan beberapa bentuk daun kecil pada ranting dengan pensil warna hitam seperti gambar di bawah ini.
 |
Menambahkan beberapa bentuk daun kecil pada ranting |
Maka kita akan mendapatkan gambar pemandangan malam bulan purnama dengan sepasang burung bertengger di ranting seperti di bawah ini.
 |
Hasil akhir |
Sungguh menyenangkan kegiatan ini Kawan, semoga memberikan inspirasi bagi Anda. Silakan menikmati tutorial super simpel yang lainnya….
Dan berbagai tutorial praktis menggambar pemandangan alam lainnya. Terimakasih atas kunjungan Anda.